Logo Bloomberg Technoz

IHSG Menguat 41 Poin, Sektor Kesehatan Terpantau Kokoh

Muhammad Julian Fadli
14 February 2023 15:56

Grafik Bursa IHSG (Dok Ist)
Grafik Bursa IHSG (Dok Ist)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau dengan penguatan 41,72 poin atau 0,6% pada posisi 6.941,85 pada perdagangan Selasa (14/2/2023).

Total transaksi mencapai Rp 8,01 triliun, dari 18,9 miliar lembar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan. Nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat 0,25% ke posisi Rp 15.166.

Pergerakan saham sektor kesehatan menjadi pendorong penguatan IHSG sepanjang satu hari perdagangan, dengan penguatan mencapai 1,84%.

Saham PT Hetzer Medical Indonesia Tbk (MEDS) ditutup menguat dengan terapresiasi 22,2% ke posisi Rp 181. Saham PT Sido Muncul Tbk (SIDO) naik 4,81% ke posisi Rp 870 dan saham PT Penta Valent Tbk (PEVE) naik 4,52% ke posisi Rp 208.

Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan berhasil ditutup di zona hijau, dengan penguatan 7 poin atau naik 0,74% ke posisi 960,31.