Logo Bloomberg Technoz

129 Kontraktor Ikut Tender IKN Tahap I, Berburu Paket Rp28,8 T

Rezha Hadyan
14 February 2023 17:00

Desain Ibu Kota Negara Baru, Menyambut Nusantara ( Dok kemenkopmk.go.id )
Desain Ibu Kota Negara Baru, Menyambut Nusantara ( Dok kemenkopmk.go.id )

Bloomberg Technoz, Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan sebagian besar kontraktor untuk paket khusus pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara tahap I sudah mengikuti proses tender atau seleksi.

Menurut Direktur Jenderal Bina Konstruksi Kementerian PUPR Yudha Mediawan, setidaknya ada 129 paket khusus pembangunan IKN Nusantara tahap I yang sudah mengikuti tender atau seleksi untuk tahun anggaran (TA) 2022—2023. 

Nilai dari keseluruhan paket tersebut tercatat mencapai Rp28,88 triliun. 

"Dari keseluruhan paket khusus IKN Nusantara, sebanyak 89 paket atau senilai Rp25,07 sudah terkontrak. Sementara itu, untuk paket yang masih dalam proses tender sebanyak 16 paket atau senilai Rp1,89 triliun," papar Yudha dalam Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) bersama dengan Komisi V DPR RI yang digelar di Komplek Parlemen, Jakarta Selatan, Selasa (14/02/2023).

Untuk perincian dari 16 paket yang sudah melalui proses tender, sebanyak 10 di antaranya belum melalui tahap penetapan. Paket yang belum melalui tahap penetapan nilainya mencapai Rp106 miliar.