Akan tetapi, Kaesang kemudian resmi menjadi kader PSI usai menerima Kartu Tanda Anggota (KTA) di kediaman Jokowi, Surakarta, Solo, Sabtu lalu. Hal ini pun mendorong isu dirinya akan segera menggantikan Giring Ganesha atau Giring Nidji sebagai ketua umum PSI.
Direktur LBH PSI, Francie Widjojo juga enggan mengkonfirmasi salah satu agenda Kopdarnas adalah deklarasi pencalonan Kaesang sebagai calon ketua umum. Dia hanya mengatakan, partai yang sempat dipimpin Grace Natalia tersebut akan mengumumkan sikap politik.
"Silakan datang, Ikut merasakan keseruan Kopdarnas PSI," kata dia.
Bergabungnya Kaesang ke PSI menambah panjang daftar keluarga Presiden Jokowi di dunia politik. Keluarga Jokowi mulai menunjukkan pembangunan dinasti politik jelang akhir masa jabatannya sebagai kepala negara.
Sebelumnya, Putra Sulungnya, Ribran Rakabuming Raka bergabung dengan PDIP dan terpilih menjadi Wali Kota Solo, 26 Februari 2021. Pada tanggal yang sama, menantu atau suami dari anak kedua Jokowi, Muhammad Bobby Afif Nasution juga dilantik menjadi Wali Kota Medan - juga sebagai kader PDIP.
(prc/frg)