Singapura Heboh, Ditemukan Bom Besar dari Perang Dunia II
News
25 September 2023 11:10
Chester Yung - Bloomberg News
Bloomberg, Sebuah bom Perang Dunia II dengan berat 100 kilogram ditemukan di lokasi konstruksi di Singapura dan akan segera dihancurkan pada Selasa (26/09/2023), warga di area sekitarnya dievakuasi.
Benda peninggalan perang ini ditemukan selama pekerjaan galian di sepanjang Upper Bukit Timah Road pada tanggal 20 September, demikian pernyataan dari Kepolisian Singapura pada Minggu.
Para ahli penjinak bom dari Angkatan Bersenjata Singapura akan melakukan "pembuangan terkendali" bom udara tersebut di lokasi pada Selasa antara pukul 8 pagi hingga 7 malam, karena dianggap terlalu berbahaya untuk diangkut.
Jalan-jalan di sekitarnya akan ditutup dan warga yang tinggal di dekatnya akan diminta untuk meninggalkan rumah mereka demi keamanan, demikian menurut kepolisian.