Logo Bloomberg Technoz

Dengan harga terendah Rp15,3 juta, pengguna akan mendapatkan dua ukuran layar, 6,1 inch dan 6,7 inch dengan teknologi Super Retina XDR display, fitur ProMotion dan Always-On. Model iPhone 15 Pro hadir tetap dengan tampilan muka Dynamic Island, sama seperti rilisan tahun lalu.

Hal yang menjadi pembeda lain, tahun ini iPhone 15 Pro dibekali dengan cip terbaru A17 dengan 6-core GPU. Model iPhone 15 Pro lebih baik dibandingkan iPhone 15 ataupun 15 Plus yang masih menggunakan prosesor rilisan 2022, A16 Bionic dengan 5-core GPU.

Meski dengan cip tahun lalu, namun mode 15 dan 15 Plus telah mendapatkan  tampilan muka Dynamic Island, namun tetap memakai material rangka bodi alumunium, seperti pada iPhone 14.

Pada Model Pro merilis fitur anyar pengganti tombol ‘mute’ dan menghadirkan ‘action button’ yang ada di sisi tepi iPhone. Fitur ini sebelumnya telah hadir pada Apple Watch Ultra yang rilis tahun lalu.

‘Action button’ memungkinkan pengguna mengaktifkan program shortcut dengan disesuaikan, seperti kamera, mengaktifkan flash, ataupun layanan translate. Total terdapat sekitar 9 program yang bisa dikelola dari halaman ‘setting’.

Pada model yang sama, cip mampu menopang kerja pelacakan lokasi dan tugas-tugas lain dengan lebih baik pada aplikasi Find My.

Masih pada perangkat yang sama fitur roadside assistance juga lebih baik dengan backup dari layanan satelit, dibandingkan saat pertama kali diperkenalkan tahun lalu.

Fitur Samsung Galaxy S23 Ultra

Samsung Galaxy S23 Ultra. (Angel Garcia/Bloomberg)

Lini premium smartphone Samsung telah rilis Februari lalu. S23 Ultra 5G menjadi andalan perusahaan dalam meraih simpati dari konsumen level atas. Harga Samsung S23 Ultra termurah Rp19,9 juta untuk kapasitas 12/256 GB. Untuk kapasitas lebih besar  12/512 GB berharga Rp21,9 juta dan  12/1 TB Rp25,9 juta.

Dengan minimal Rp20 juta kurang Rp1.000, pengguna mendapatkan fitur kamera terbaik di jajarang Samsung, dengan adaptive pixel yang diklaim hingga 200MP. Pemrosesan beresolusi tinggi ini masih ditambah dengan fitur autofocus.

Masih seputar kamera, pada sisi depan terdapat fitur Super HDR untuk meningkatkan hasil foto ataupun video selfie. Samsung Galaxy S23 Ultra 5G juga memiliki doubled optical image stabilizer (OIS).

Prosesor pada Samsung Galaxy S23 Ultra 5G adalah Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, dengan spesifikasi detail terdapat peningkatan GPU dan CPU masing-masing 41% dan 30%, serta NPU 49% dibandingkan rilisan sebelumnya, S22 Ultra 5G.

Terdapat vapor cooling chamber dengan dimensi lebih besar agar memperlancar kinerja prosesor pada Samsung Galaxy S23 Ultra 5G.

Masih pada perangkat yang sama Samsung memperkenalkan ray-tracing, teknologi yang biasa dipakai pada perangkat PC. Fungsinya melacak setiap sinar cahaya dari mata manusia ke sumber cahaya. Ray-tracing paling pas dipakai saat pengguna Samsung Galaxy S23 Ultra 5G memakainya untuk bermain game.

Kapan Rilis di Indonesia

Indonesia belum merilis harga resmi dan lazimnya menjadi negara yang masuk dalam gelombang perilisan. Bagi yang ingin segera memiliki bisa membeli di Singapura, dengan kisaran harga sebagai berikut:

Model 15 Pro Max

  • Kapasitas 256 GB Rp22,5 juta

  • Kapasitas 512 GB Rp26 juta

  • Kapasitas 1 TB Rp29,5 juta

Model 15 Pro

  • Kapasitas 128 GB Rp18,5 juta 

  • Kapasitas 256 GB Rp20,3 juta

  • Kapasitas 512 GB Rp24 juta

  • Kapasitas 1 TB Rp27,5 juta

Model 15 Plus

  • Kapasitas 128 GB Rp16,4 juta 

  • Kapasitas 256 GB Rp18 juta

  • Kapasitas 512 GB Rp21,5 juta

Model 15

  • Kapasitas 128 GB Rp14,6 juta 

  • Kapasitas 256 GB Rp16,5 juta

  • Kapasitas 512 GB Rp20 juta

Belum diketahui pasti detail rencana iPhone 15 masuk resmi di Indonesia, namun Apple sempat menjanjikan pengiriman ke seluruh jaringan toko perusahaan di seluruh dunia paling lambat November 2023. iBox, milik PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) sebagai peritel resmi di Indonesia memang belum merilis informasi apapun.

Jika memutuskan untuk membeli di Singapura siapkan dana tambahan untuk setoran bea masuk dan pajak. Untuk estimasi biaya untuk iPhone 15 model Pro Max 256 GB adalah Rp4,9 juta.

Baca Juga: Beli iPhone 15 Pro di Singapura, Masih Harus Bayar Bea Masuk

Setelah membayar bea masuk dan pajak atas pembelian iPhone 15 dari luar negeri jangan lupa untuk melakukan registrasi IMEI agar perangkat bisa dipakai pada jaringan dalam negeri.

(wep/roy)

No more pages