Logo Bloomberg Technoz

Dia menyampaikan apresiasi terhadap konsorium Agung Sedayu Grup yang berani menggelontorkan Rp20 triliun untuk pembangunan sejumlah fasilitas di IKN. Konsorsium ini terdiri dari sejumlah perusahaan besar yaitu Salim Grup, Sinarmas Grup, Adaro Grup, Mulia Grup, Astra Grup, Kawan Lama Grup, Alfamart Grup, dan Pulauintan.

Mereka akan membangun sejumlah fasilitas umum seperti hotel, penginapan, swalayan, pusat belanja, rumah sakit, hingga perkantoran. Jokowi optimis keberadaan konsorsium pimpinan Sugianto Kusuma atau Aguan ini akan memicu minat para investor lokal lainnya.

"[Konsorsium ASG] akan jadi lokomotif yang membawa gerbong investor dalam negeri masuk ke Nusantara," kata Jokowi.

Dia mengatakan, sejumlah pengusaha dalam negeri mulai berminat usai Aguan cs berani investasi di proyek IKN. Bahkan, beberapa dari mereka menyampaikan protes kepada pemerintah karena tidak mengajak atau menawari proyek tersebut. 

Padahal, kata Jokowi, pemerintah sudah berulang kali mengumpulkan pengusaha dalam negeri untuk memaparkan tentang rencana pembangunan IKN. Akan tetapi, respon dan minatnya sangat minim.

Beberapa bahkan tak percaya proyek pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur akan berhasil. "Ini memberikan rasa confidence, ini [proyek IKN] sangat diminati investor," ujar dia.

(frg/wep)

No more pages