Biar Paham Soal Bursa Karbon, Ini Hal-hal yang Harus Dimengerti
Dityasa Hanin Forddanta
21 September 2023 13:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Tema bursa karbon tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan pelaku pasar keuangan domestik. Semakin mencuat usai Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan Indonesia akan memiliki bursa karbon pertama pekan depan.
Peluncuran bursa karbon dijadwalkan dilakukan pada 26 September 2023. Bursa Efek Indonesia (BEI) akan menjadi penyelenggara bursa yang memfasilitasi perdagangan komoditas karbon tersebut.
Bagi sebagian orang mungkin masih awam dengan istilah bursa karbon. Untuk memahami lebih lanjut, Bloomberg Technoz telah merangkum serba-serbi bursa karbon, yang diolah dari berbagai sumber.
Pengertian Bursa Karbon
Berdasarkan SEOJK 12 tentang Tata Cara Penyelenggaraan Perdagangan Karbon Melalui Bursa Karbon dijelaskan, bursa karbon adalah suatu sistem yang mengatur perdagangan karbon dan/atau catatan kepemilikan unit karbon.