Logo Bloomberg Technoz

Goldman Naikkan Perkiraan Harga Minyak Brent Jadi US$100

News
20 September 2023 19:00

Ilustrasi kilang penyimpanan minyak dunia. (Dok Bloomberg)
Ilustrasi kilang penyimpanan minyak dunia. (Dok Bloomberg)

Jake Lloyd-Smith dan Yongchang Chin - Bloomberg News

Bloomberg, Goldman Sachs Group Inc. meningkatkan perkiraan untuk harga minyak kembali ke angka US$100 per barel. Hal ini dipengaruhi permintaan di seluruh dunia mencapai tingkat yang belum pernah terjadi sebelumnya, ditambah dengan pembatasan pasokan OPEC+ yang terus memperketat pasar.

Dengan harga yang naik lebih dari 30% sejak pertengahan Juni hingga melampaui US$95 per barel pada Selasa (19/9/2023), bank Wall Street ini sedikit meningkatkan perkiraan 12 bulannya untuk harga acuan global Brent menjadi US$100 per barel dari sebelumnya US$93.

Namun, bank tersebut mengatakan dalam sebuah catatan bahwa sebagian besar reli dalam komoditas penting ini "sudah berlalu."

Grafik perkiraan harga minyak Goldman Sachs. (Sumber: Bloomberg)

Harga minyak telah menguat secara signifikan dalam beberapa bulan terakhir. Harga mencapai level tertinggi dalam 10 bulan dipicu pemangkasan pasokan yang signifikan dari Arab Saudi dan Rusia.