RUPSLB Setujui Stock Split BNI & Pemberhentian Agus Martowardojo
Krizia Putri Kinanti
19 September 2023 15:48
Bloomberg Technoz, Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) atau Bank BNI menyetujui pemecahan nilai nominal saham atau stock split. Stock split dilakukan dengan rasio berbanding dua.
Sehingga, nilai nominal per saham Seri A dan Seri B masing-masing Rp7.500 menjadi Rp3.750/saham dengan ketentuan satu saham Seri A Dwiwarna tetap dipertahankan," jelas Komisaris Utama BNI Agus Martowardjojo, Selasa (19/9/2023).
Nilai nominal saham Seri C yang semula Rp3.750/saham juga berubah menjadi Rp1.875/saham.
Selain stock split, RUPSLB juga menyetujui perubahan manajemen perusahaan. Pemegang saham menyetujui pemberhentian dengan hormat Agus Martowardojo dari komisaris utama dan menyetujui Parjoto sebagai penggantinya.