UEA Akan Terbitkan Global Bond Lagi, Target Dana Rp15 T
News
18 September 2023 20:10
Olga Voitova dan Archana Narayanan - Bloomberg News
Bloomberg, Uni Emirat Arab (UEA) kembali masuk ke pasar obligasi internasional untuk pertama kalinya dalam lebih dari setahun ini, dengan target penghimpunan dana US$1 miliar atau sekitar Rp15,34 triliun.
Negara kaya minyak di Teluk Persia tersebut berencana untuk menjual obligasi berdenominasi dolar dengan jangka waktu 10 tahun, menurut sumber yang mengetahui perihal tersebut.
Harga awal ditetapkan sekitar 85 basis poin di atas surat utang Amerika Serikat (AS) atau Treasury, demukian menurut sumber itu. Pemerintah berencana untuk mengumpulkan setidaknya US$1 miliar melalui penjualan tersebut.
UEA berupaya mengembangkan posisinya sebagai pusat bisnis dan keuangan dunia. UEA bersiang dengan sesama negara di regional, Arab Saudi.