Logo Bloomberg Technoz

Penuhi Syarat Free Float, Indointernet (EDGE) Akan Stock Split

Muhammad Julian Fadli
18 September 2023 19:40

Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Indointernet Tbk (EDGE) berencana melangsungkan stock split atau memecah nilai nominal saham dengan rasio 1:5.

Aksi korporasi ini menjadikan nilai nominal saham Indointernet baru menjadi Rp10/saham, dari sebelumnya Rp50/saham.

Menurut keterangan tertulis dari Sekretaris Perusahaan Indointernet, Senin (18/9/2023), akan terjadi perubahan jumlah saham yang diterbitkan dan disetor dalam Perseroan dari sebelumnya 404.050.000 saham menjadi 2.020.250.000 saham.

Sehubungan dengan rencana tersebut, Perseroan telah memperoleh persetujuan prinsip dari otoritas Bursa Efek Indonesia sebagaimana tercantum dalam surat tertanggal 23 Agustus 2023.

Pergerakan Saham EDGE pada Senin 18 September (Bloomberg)

Stock split ditargetkan efektif pada 10 November, dengan rencana akhir perdagangan saham dengan nilai nominal lama pada 14 November. Selanjutnya target memulai dengan nilai nominal baru di pasar reguler dan negosiasi pada 15 November. Untuk target di pasar tunai dua hari setelahnya, atau 17 November.