Logo Bloomberg Technoz

"Saya spill minggu depan akan dimulai groundbreaking pembangunan IKN dengan investasi swasta, dana bukan dari APBN, berjalan 40 persen progres. Minggu depan bangun hotel, rumah sakit, pusat belanja dan fasilitas olahraga, bukan dari APBN," kata Deputi Pendanaan dan Investasi otorita IKN, Agung Wicaksono dalam PSN Sewindu di Kota Kasablanka Mall, Rabu (13/9/2023).

Namun, Agung enggan menyebut siapa di balik investor yang akan membangun sederet fasilitas IKN tersebut minggu depan. Hingga saat ini Otorita IKN telah menerima 284 letter of intent (LoI) atau komitmen awal untuk berinvestasi di IKN. 284 LoI tersebut berasal dari 21 negara.

"Terbanyak hampir setengah lebih dari dalam negeri, merah putih. Negara-negara tetangga Malaysia, Singapura cukup signifikan. China sama Jepang juga signifikan," imbuh Agung.

Salah satu investor IKN, kata Agung, yang berinvestasi membangun infrastruktur jalan seharusnya dibangun oleh APBN. Namun pihak swasta bersedia membangun, tetapi mendapat insentif sehingga dapat potongan. 

"Mereka sudah tertarik bangun jalan, sudah mulai menghasilkan insentif. Investor tertarik karena memang ada paket kebijakan," kata Agung.

(mfd/ain)

No more pages