Logo Bloomberg Technoz

Lalu investasi aset tetap pada 8 bulan pertama 2023 naik 3,2% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Kemudian tingkat pengangguran di perkotaan pada Agustus turun menjadi 5,2%.

“Sejumlah indikator utama terlihat membaik, ekonomi sudah mulai pulih. Namun kita juga harus melihat bahwa ketidakpastian masih tinggi, situasi eksternal masih belum stabil sementara permintaan domestik belum memadai,” sebut keterangan NBS.

Analisis Teknikal

Secara teknikal, harga batu bara masih bullish. Terlihat dari nilai Relative Strength Index (RSI) yang sebesar 66,04.

Angka RSI di atas 50 menunjukkan suatu aset sedang dalam posisi bullish.

Akan tetapi, kenaikan yang sudah tinggi membuat harga batu bara berisiko terpapar koreksi teknikal. Dalam jangka pendek, sepertinya itulah yang akan terjadi.

Target koreksi atau support terdekat ada di US$ 159,2/ons. Jika tertembus, maka ada kemungkinan turun lagi menuju US$ 158,69/ons.

Sedangkan target kenaikan atau resisten paling jauh adalah US$ 207,4/ons.

(aji)

No more pages