Logo Bloomberg Technoz

Morgan Stanley Naikkan Peringkat GOTO, Saham Ditutup Rp 107/unit

Tara Marchelin
16 January 2023 16:10

Goto, Gojek, Tokopedia (Dok: Goto)
Goto, Gojek, Tokopedia (Dok: Goto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Morgan Stanley meningkatkan peringkat PT Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) seiring pemulihan harga saham dan mulai satu suara dengan beberapa pialang lain yang mulai merubah pandangan terhadap saham ini. Penyesuaian ini mencerminkan harga dan risiko yang sesuai dengan valuasi terbaru.

Harga saham GOTO pada perdagangan hari ini ditutup menguat 1,9% ke level Rp 107 per unit. Nilai transaksi saham ini tercatat mencapai Rp 368,81 miliar. 

Penurunan harga saham GOTO yang berlipat ganda dalam kurun waktu beberapa waktu terakhir mencerminkan risiko terhadap basis pendapatan dan profitabilitas grup, dan GoTo.  "Sekarang layak mendapatkan premi ini untuk pertumbuhan pendapatan 2021- estimasi 2024  yang lebih cepat,"  setiap tahun sebesar 68% dibandingkan rekan-rekan sebesar 42%, kata Morgan Stanley.

Morgan Stanley meningkatkan bobot perusahaan yang menyediakan transportasi online dan e-commerce Indonesia ini, menjadi equal-weight dari underweight.

"GOTO berada di posisi yang baik untuk menangkap pertumbuhan struktural yang berkelanjutan dari konsumen digital ini dan pemulihan siklus pasca Covid-19," tulis analis termasuk Mark Goodridge dalam sebuah catatan hari Minggu (15/1/2023).