Logo Bloomberg Technoz

Lelang Perdana SRBI Digelar, Rupiah Bisa Kian Perkasa Hari Ini

Ruisa Khoiriyah
15 September 2023 08:16

Ilustrasi Rupiah. (Brent Lewin/Bloomberg)
Ilustrasi Rupiah. (Brent Lewin/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Nilai tukar rupiah hari ini berpeluang melanjutkan penguatan setelah ditutup lebih kuat pada perdagangan kemarin di tengah optimisme pasar pasca rilis data inflasi dan harga produsen Amerika, langkah stimulus China dan pengumuman bunga acuan Eropa semalam.

Dari kacamata teknikal, rupiah berpotensi menguat menuju resistance terdekat pada level Rp15.335/US$ pada indikator trendline channel-nya, resistance potensial selanjutnya menuju Rp15.300/US$ dan terdapat Rp15.274/US$ sebagai level optimis penguatan rupiah dalam tren jangka pendek, dan dengan time frame daily.

Adapun nilai rupiah memiliki level support psikologis pada level Rp15.380/US$ dan Rp15.400/US$. Apabila level ini berhasil tembus, maka mengkonfirmasi laju support selanjutnya pada level Rp15.415/US$.

Dalam penutupan perdagangan di pasar spot kemarin, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ditutup menguat tipis 0,1% ke kisaran Rp15.355, mengakhiri tekanan yang berlangsung sejak pekan lalu. 

Sementara kurs tengah Bank Indonesia juga berhasil ditutup menguat ke level Rp15.357/US$, Kamis (14/9/2023).