Logo Bloomberg Technoz

Terus Rombak Kabinet, Erdogan Ditinggal 10 Penasihatnya

News
14 September 2023 21:00

Recep Tayyip Erdogan (Sumber: Bloomberg)
Recep Tayyip Erdogan (Sumber: Bloomberg)

Selcan Hacaoglu dan Firat Kozok - Bloomberg News

Bloomberg, Lebih dari 10 penasihat senior Recep Tayyip Erdogan mengundurkan diri pekan ini. Alasannya, menurut sumber yang mengetahui masalah tersebut, presiden Turki itu terus merombak pemerintahannya setelah terpilih kembali pada Mei lalu.

Para penasihat tersebut terlibat dalam pembuata kebijakan tentang berbagai isu. Mulai dari urusan luar negeri hingga hukum dan budaya.

Menurut sumber, perubahan-perubahan tersebut diperkirakan akan diumumkan dalam dekret presiden yang akan dirilis pekan ini. Beberapa penasihat telah secara pribadi mengkonfirmasi pengunduran diri mereka kepada Bloomberg. Namun, masih belum jelas apakah semua atau beberapa dari mereka akan diganti. Kepresidenan menolak untuk berkomentar.

Sejak kemenangan pemilu yang memperpanjang pemerintahannya selama tiga dekade, Erdogan telah mengubah kebijakan ekonomi dan luar negerinya.