Logo Bloomberg Technoz

Pedagang lain, Michael Virgos yang memulai berjualan secara online lewat TikTok memiliki keluhan lain. Menurutnya, rencana pemerintah untuk melarang berjualan di secara online di TikTok tidak pernah terjadi.

“Kita sudah mulai berjualan dari 2022 dan berjualan di TikTok lumayan membantu, karena biasanya jualan di pameran. Jadi yang pasti saya berharap (rencana) itu tidak terjadi. Karena berjualan online juga tidak selalu rame. Cuman lumayan membantu kita untuk menjual 2-3 barang,” ujar Michael.

Saat ditanya lebih enak jualan online atau offline, Michael menjawab dua-duanya memiliki kelebihan dan kekurangan. 

“Jualan secara offline masih menguntungkan, walaupun penjualan online sudah mau menyimbangi. Kalau dibanding sebelum pandemi masih jauh banget, karena menurun drastis pembelinya mungkin ramai kalau ada event-event tertentu atau pada Sabtu-Minggu,” kata Michael.

(spt)

No more pages