Kementerian Statistik India melaporkan, produksi industri pada Juli naik 5,75% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (year-on-year/yoy). Sementara produksi listrik tumbuh 8% yoy.
Analisis Teknikal
Secara teknikal dalam perspektif (time frame) harian, harga batu bara masih bullish. Ini terlihat dari angka Relative Strength Index (RSI) yang sebesar 69,74.
Skor RSI di atas 50 menandakan suatu aset tengah berada di posisi bullish.
Namun perlu diperhatikan, nilai RSI batu bara sudah sangat dekat dengan 70. Jika sudah menembus 70, maka artinya sudah jenuh beli (overbought) sehingga risiko koreksi meninggi.
Dalam waktu dekat, sepertinya itu yang akan terjadi. Target koreksi atau support terdekat untuk harga batu bara adalah US$ 154,73/ton. Jika tertembus, maka bisa turun lagi menuju US$ 151,94/ton.
(aji)