Kresna Life Bubar, Simak Cara Memilih Produk Asuransi yang Tepat
Ruisa Khoiriyah
12 September 2023 14:55
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pembubaran perusahaan asuransi jiwa yang bernaung di bawah Kresna Group dan berbagai pelanggaran yang dilakukan oleh unit aset manajemennya, memberi peringatan lagi bagi masyarakat investor maupun calon nasabah asuransi untuk lebih jeli memilih jasa keuangan yang aman dan tepercaya.
Risiko kerugian yang terpaksa ditanggung ketika izin operasional perusahaan asuransi ditutup atau ketika sebuah produk reksa dana juga Kontrak Pengelolaan Dana (discretionary fund) dilikuidasi, pada akhirnya menjadi salah satu risiko terbesar yang perlu diperhitungkan secara cermat oleh para investor dan nasabah.
Dengan tingkat literasi finansial secara umum masih lebih rendah dibandingkan tingkat inklusi keuangan, seperti ditunjukkan oleh hasil Survei Literasi Finansial Otoritas Jasa Keuangan, ada pekerjaan lebih besar bagi masyarakat investor dan nasabah asuransi untuk memilih jasa keuangan yang paling kecil risikonya dalam jangka panjang. Dengan demikian, manfaat produk keuangan yang dimiliki apakah itu asuransi atau reksa dana bisa optimal didapatkan.
Mengacu pada hasil survei OJK, sektor asuransi termasuk salah satu yang mencatat tingkat literasi finansial cukup tinggi di urutan ketiga setelah sektor perbankan dan pergadaian. Indeks literasi asuransi di Tanah Air berada di angka 31,72%, meningkat dari posisi 19,4% pada 2019. Sementara tingkat inklusi sektor asuransi masih rendah dengan skor 16,63%, walau itu berada di posisi tertinggi kedua di bawah inklusi perbankan.
Untuk menghindari risiko likuidasi sebagaimana yang dialami oleh pemegang polis Kresna Life, penting bagi nasabah untuk melakukan riset dan pengamatan yang jeli sebelum memutuskan membeli sebuah asuransi. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda terapkan: