Logo Bloomberg Technoz

Apple Hadapi Masa Sulit di Tengah Kebijakan Pembatasan Beijing

News
11 September 2023 19:20

Ilistrasi toko ritel Apple Inc. (Dok: Bloomberg)
Ilistrasi toko ritel Apple Inc. (Dok: Bloomberg)

Henry Ren-Bloomberg News

Bloomberg, Saham Apple Inc. mungkin akan menghadapi risiko pada paruh kedua 2023. Valuasi perusahaan yang sudah berada di level tinggi, dan meningkatnya risiko bisnis di China, yang mengurangi daya tarik jelang peluncuran perangkat terbaru mereka, iPhone 15.

Menurut JPMorgan Chase & Co. hal tersebut harus menjadi pertimbangan Apple. Terlebih iPhone 15 dan beberapa produk baru akan dirilis 12 September dalam acara “Wonderlust” waktu Amerika Serikat (AS).

Analis yang dipimpin oleh Samik Chatterjee memangkas target harga Apple i menjadi US$230 dari sebelumnya US$235 per saham, dalam catatannya akhir pekan lalu.

Chatterjee menambahkan bahwa kebijakan pembatasan penggunaan iPhone oleh Beijing terjadi saat perang teknologi AS-China memanas. China merupakan pasar internasional terbesar produk Apple, dan Huawei Technologies Inc., perusahaan produsen smartphone lokal yang belum lama meluncurkan model andalannya, Mate 60 Pro.