Logo Bloomberg Technoz

Adira Finance Meraih Laba Rp 1,6 T di 2022

News
15 February 2023 08:24

Adira Finance (Sumber Laporan Keuangan Tahunan ADMF)
Adira Finance (Sumber Laporan Keuangan Tahunan ADMF)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) menghasilkan laba Rp 1,6 triliun pada tahun buku 2022. Raihan ini lebih baik dibandingkan periode sebelumnya, Rp 1,44 triliun. Sejatinya total pendapatan Adira Finance turun tahun 2022 menjadi Rp 8,34 triliun dari periode sebelumnya Rp 8,65 triliun.

Bisnis pembiayaan Adira untuk segmen sepeda motor dan mobil mengalami penurunan. Di 2021 pendapatan pembiayaan kedua segmen ini masing-masing Rp 2,82 triliun dan 2,18 triliun. Sedangkan realisasi sepanjang Januari hingga Desember 2022 masing-masing Rp 2,45 triliun dan Rp 1,92 triliun.

Justru pembiayaan barang durable mengalami kenaikan  dari Rp 787,47 miliar menjadi Rp 996,6 miliar. Margin murabahah untuk seluruh segmen usaha perseroan naik dari Rp 862 miliar menjadi Rp 1,19 triliun. Pendapatan sewa pembiayaan juga mengalami kenaikan menjadi Rp 68,2 miliar dari periode sebelumnya Rp 31,6 miliar.

Meski pendapatan turun, Adira mampu menekan beban pendapatan secara signifikan, khususnya pada beban pembiayaan konsumen. Total beban pun pada akhirnya terpotong 10,6% dari Rp 7,05 triliun menjadi Rp 6,3 triliun.

ADMF yang bergerak pada bidang pembiayaan konsumen, yang banyak dikenal oleh publik sebagai perusahaan multifinance. Mayoritas saham Adira Finance dimiliki oleh PT Bank Danamon Indonesia Tbk dengan porsi 92%. Disusul oleh PT Zurich Asuransi Indonesia 0,42%. Sisa saham menjadi kepemilikan publik dengan persentase 7,51%.