Indonesia Cabut Larangan Impor Sapi Australia
News
09 September 2023 13:26
Keira Wright dan Eko Listiyorini - Bloomberg News
Bloomberg, Indonesia telah mencabut larangan impor sapi Australia, dan menyerukan eksportir sapi untuk memperketat pemeriksaan untuk memastikan pengiriman hewan ternak yang bebas penyakit.
Kepala Badan Karantina Kementerian Pertanian Bambang mengatakan impor dari peternakan yang dilarang di Australia kembali diperbolehkan mulai Jumat (8/9/2023).
Indonesia adalah pasar ekspor sapi hidup terbesar bagi Australia, menyumbang A$562 juta (US$367 juta) dari keseluruhan perdagangan pada 2022.
Larangan impor sapi diberlakukan sekitar sebulan yang lalu setelah sapi yang bersumber dari beberapa peternakan di Australia dinyatakan positif mengidap penyakit kulit menggumpal atau lumpy skin disease (LSD) setelah menghabiskan waktu di Indonesia.