Transmisi Ekspor Listrik dari RI ke Singapura akan Jalur Laut
Sultan Ibnu Affan
08 September 2023 20:35
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT PLN (Persero) direncanakan bakal mengembangkan transmisi listrik ke Singapura. Hal ini sejalan dengan keinginan tetangga Indonesia itu yang berkeinginan untuk impor listrik dari Indonesia sebesar 2 Gigawatt (GW).
Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Jisman Hutajulu mengatakan, transmisi yang akan dikembangkan bakal mengalir melalui jalur laut dari Indonesia ke Singapura. Meski sayangnya dia tak mendetailkan seberapa besar kapasitasnya.
“Ada teknologinya yang terbaik, bayangan kita ya lewat laut. Tapi dari bawah sebagian apa dari atas, nanti ada kajiannya yang terbaik ,” ujar Jisman di kantor Kementerian ESDM, Jakarta pada Jumat (8/9/2023).
Sementara itu, untuk rencana Indonesia menjual listrik, sampai saat ini masih menunggu kepastian dari Singapura. Namun dia memastikan listrik yang diimpor masih dalam perdagangan listrik yang ramah lingkungan atau cross border electricity trading.
Sebelumnya otoritas pemerintah Singapura mengumumkan telah memberikan persetujuan resmi untuk melakukan impor listrik bersih sebesar 2 gigawatt (GW) dari Indonesia.