“Selain itu, kami ingin nota kesepahaman [MoU] tentang kerja sama pertanian dan Pengembangan UMKM dengan ASEAN BAC Filipina," jelas Arsjad.
Sementara itu, Ketua ASEAN BAC Filipina, Jose Ma “Joey” Concepcion III, dalam sambutannya turut menjelaskan, tiga topik utama yang dibahas dalam pertemuan tersebut yakni nanopreneurship, pertanian, dan pengembangan UMKM.
Menurutnya, kedua negara memiliki visi yang sama dalam hal transformasi kawasan yang sejahtera sehingga hal ini dapat diwujudkan dengan menjalin kerja sama.
“Program pendampingan regional dapat memungkinkan pembelajaran kolaboratif dan mengumpulkan pengetahuan. Saling membantu pada saat dibutuhkan. Bersama-sama, kami bertujuan untuk mendapatkan banyak manfaat," kata Joey
(prc/wdh)
No more pages