Logo Bloomberg Technoz

Dalam operasi pertahanan saat ini, drone semakin memegang peran yang lebih besar, termasuk dalam perang di Ukraina, sebagian karena jumlahnya yang dapat dikerahkan secara banyak.

Hicks mengatakan tujuan Replicator adalah untuk mengerahkan sistem tanpa awak yang dapat hilang dalam pertempuran "dalam skala ribuan, di berbagai domain, dalam 18 hingga 24 bulan mendatang."

Drone milik AS, MQ-9 Reaper. (U.S. Air Force photo by Airman 1st Class William Rio Rosado)

Sistem Mengerubung

"Bayangkanlah sebuah sistem yang mengerubung, terbang pada berbagai ketinggian, melakukan berbagai misi, membuat apa yang telah kita lihat di Ukraina," kata Hicks. "Mereka bisa dikerahkan oleh pesawat yang lebih besar, diluncurkan oleh pasukan di darat atau laut, atau lepas landas sendiri," katanya.

Atau, katanya lagi, "bayangkan pod terdistribusi dari sistem bergerak sendiri yang mengapung, ditenagai oleh matahari dan sumber daya lain yang hampir tak terbatas, dipenuhi dengan sensor yang cukup banyak, cukup untuk memberikan kami sumber informasi baru yang dapat diandalkan secara hampir waktu nyata."

Hicks mengatakan Pentagon, yang dikenal dengan program-program yang menghabiskan miliaran dolar dan bertahun-tahun perencanaan, tidak akan membuat birokrasi baru untuk Replicator "dan kami tidak akan meminta dana lagi" dalam tahun fiskal 2024.

Yang belum terjawab pada saat ini adalah apakah sistem Replicator akan mengalami pengujian operasional yang realistis untuk menunjukkan efektivitas mereka dalam bertempyr, jaringan dan tautan data yang akan beroperasi dan menghubungkan sistem, jangkauan masing-masing, dan pasukan AS yang akan mengoperasikannya.

 Juga yang belum terjawab adalah strategi akuisisi dan manajemen rantai pasokan pertahanan yang akan mendukung upaya ini. Adapun pertanyaan kunci: mampukan mereka untuk menghindari pertahanan udara China?

Dalam jawaban tertulis tentang inisiatif baru ini, Pentagon mengatakan bahwa Replicator tidak hanya berfokus pada sistem udara untuk intelijen, pengawasan, dan pengintaian atau serangan. Sebagai contoh, disebutkan "eksperimen yang signifikan pada kesadaran domain maritim yang terdistribusi menggunakan kapal permukaan tanpa awak," demikian menurut pernyataan tersebut.

(bbn)

No more pages