PKS Belum Terima Muhaimin, NasDem-PKB Lanjut Susun Tim Pemenangan
Dovana Hasiana
06 September 2023 19:50
Bloomberg Technoz, Jakarta - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) batal menghadiri pertemuan koalisi bakal calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Rabu (6/9/2023). Adapun pertemuan hari ini hanya dihadiri Partai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Padahal Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali mengatakan, pihaknya telah mengundang PKS dan sekjen PKS bahkan sempat mengkonfirmasi akan hadir.
“Kami mengundang dan tadi mestinya Sekjen sempat dikonfirmasi akan hadir tapi tidak sempat lagi saya konfirmasi kembali kenapa beliau berhalangan untuk hadir,” ujar Ali di NasDem Tower, Jakarta pada Rabu, (6/9/2023).
Partai NasDem dan PKB diketahui masih akan menunggu PKS dalam menetapkan dan mendukung Cak Imin sebagai bakal calon wakil presiden dari koalisi tersebut usai deklarasi di Surabaya. Namun Ali tidak membeberkan tenggat waktu pasti ihwal sampai kapan kedua partai akan menunggu. Namun masih ada waktu hingga waktu pendaftaran pada Oktober-November 2023 mendatang.
Ali memastikan, terdapat sinyal positif dari PKS karena mereka telah mendeklarasikan dukungan terhadap calon presiden Anies Baswedan meskipun untuk menerima Cak Imin masih membutuhkan proses di internal PKS, kata partai itu.