Logo Bloomberg Technoz

iPhone adalah salah satu produk terlaris di China dan lazim dipakai pengguna yang berkecimpung di sektor pemerintah maupun swasta. 

Jauh sebelumnya perangkat non China telah lama dilarang digunakan di instansi-instansi yang sensitif. Beijing dalam beberapa tahun terakhir juga meningkatkan usaha mengurangi ketergantungan pada teknologi dari AS, sebuah gambaran rivalitas dalam tatanan geopolitik.

Pada tahun 2022, Beijing memerintahkan lembaga pemerintah pusat dan perusahaan yang didukung negara untuk mengganti komputer desktop bermerek asing dengan alternatif dalam negeri. 

Periode waktu diberikan selama dua tahun, menandai salah satu upaya paling agresif untuk menghapus teknologi asing dari dalam instrumen negara paling sensitif.

(bbn)

No more pages