Logo Bloomberg Technoz

Dari AS, China Bicara Kondisi Terkini Ekonominya

News
06 September 2023 09:00

Ilustrasi Peta Baru China (Bloomberg Technoz)
Ilustrasi Peta Baru China (Bloomberg Technoz)

Iain Marlow - Bloomberg News

Bloomberg, Kedutaan Besar China di Washington menolak menafsirkan perlambatan ekonomi China sebagai tanda bahwa negara itu menghadapi masalah yang lebih serius. Mereka tetap optimistis dengan pertumbuhan ekonomi terbesar kedua di dunia itu.

"Pemulihan ekonomi pasca-Covid akan bergelombang dari waktu ke waktu," kata juru bicara kedutaan besar China Liu Pengyu.

"Tetapi fundamental yang menopang kesejahteraan jangka panjang China akan tetap baik, tidak akan berubah."

Komentar ini muncul di tengah meningkatnya kekhawatiran sejumlah pihak bahwa ekonomi China senilai US$18 triliun yang melambat dengan cepat tidak sehat. Padahal banyak yang mengharapkan perbaikan ekonomi setelah pembatasan Covid-19 selama bertahun-tahun.

Outlook ekonomi China (Sumber: Bloomberg)