Indonesia Bidik Salurkan Tenaga Kerja Perhotelan RI ke Malaysia
Rezha Hadyan
10 February 2023 09:18
Bloomberg Technoz, Jakarta - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) tengah menyiapkan program penyaluran tenaga kerja profesional di bidang perhotelan ke Malaysia.
Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) PHRI Hariyadi B. Sukamdani mengatakan penyaluran tenaga kerja tersebut merupakan kerjasama pihaknya dengan Malaysia Hotel Association. Kerjasama tersebut disepakati di sela-sela Asean Tourism Forum (ATF) yang digelar beberapa waktu lalu.
"Kami telah berkoordinasi dengan ketua Malaysia Hotel Association. Mereka sangat berharap Indonesia bisa mendukung dari sisi sumber daya manusia," katanya saat membuka saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PHRI 2023 di Yogyakarta, Kamis (9/2/2023).
Penyaluran tenaga kerja profesional perhotelan ke luar negeri sebenarnya bukanlah hal baru bagi PHRI. Sebelumnya, asosiasi tersebut membuka program magang bagi peserta didik yang masih duduk di bangku menengah atas maupun bangku kuliah program studi atau jurusan perhotelan.
"Melalui kerjasama ini pekerja profesional perhotelan punya kesempatan yang sama," ujar Hariyadi.