Ia menambahkan bahwa tindakan hukum bisa menjadi salah satu opsi jika ADL terus melakukan tuduhan tersebut. Musk menekankan bahwa dirinya mendukung kebebasan berbicara, namun menentang sikap anti-semit "dalam bentuk apa pun."
Sebelumnya, ADL telah menyatakan bahwa laporan tentang pelecehan dan konten ekstremis di platform tersebut meningkat sejak diambil alih oleh Musk.
Serangan postingan terbaru terhadap organisasi ini merupakan bagian dari kampanye online yang dipimpin oleh kelompok-kelompok kebencian yang "jelas kesal" dengan pertemuan terbaru ADL dengan pimpinan X, sebagaimana disampaikan oleh juru bicara ADL melalui email.
Meskipun X tidak lagi memerlukan pendapatan iklan AS untuk kembali ke level sebelumnya demi bertahan hidup, Musk menambahkan dalam unggahan lain bahwa akan "lebih baik" baginya melihat angka tersebut pulih kembali.
--Dengan asistensi Faith Isbell dan Jessica Park.
(bbn)