Bloomberg Technoz, Jakarta - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) mengumumkan akan tutup sementara pada tanggal 5-6 September 2023. Penutupan sementara itu sehubungan dengan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean yang saat ini sedang diselenggarakan di Jakarta.
TMII dipercaya menjadi tempat spouse programme KTT ASEAN. Spouse programme nantinya akan dihadiri oleh ibu negara peserta KTT Asean.
“Halo, Teman Jelajah! TMII telah dipercaya menjadi tempat penyelenggaraan KTT Asean nihh. Menjelang hari H, akan ada Spouse Programme yang akan dihadiri oleh Ibu Negara Peserta KTT ASEAN,” seperti yang dilansir akun Instagram TMII (@tmiiofficial), Senin (3/9/2023).
TMII mengumumkan jadwal penutupan sementara dikarenakan KTT ASEAN dilakukan 2 hari. Namun, pada 4 September 2023, TMII akan dibuka mulai pukul 13.00 WIB.
“4 September 2023 (buka mulai pukul 13.00 - 20.00), tanggal 5-6 September 2023 (close for public),” tulis pihak TMII.
Pehelatan KTT ASEAN ke-43 di Jakarta berlangsung tanggal 2-7 September 2023.
(spt)