Harga Tembaga Sudah di Atas US$8.500/Ton, Tertinggi dalam Sebulan
Hidayat Setiaji
04 September 2023 12:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga tembaga naik pada perdagangan akhir pekan lalu. Harga komoditas ini berhasil menembus level US$ 8.500/ton.
Pada Jumat (1/9/2023), harga tembaga di London Metal Exchange ditutup di US$ 8.500,5/ton. Naik 0,93% dari hari sebelumnya dan menjadi yang tertinggi sejak 4 Agustus.
Dalam seminggu, harga nikel naik 1,59% secara point-to-point.
Perkembangan di China mendukung kenaikan harga logam, termasuk tembaga. Pemerintah China mengumumkan stimulus untuk merangsang ekonomi yang lesu.
Salah satunya stimulus untuk sektor properti. Sebelumnya, ada aturan yang mencoret orang-orang yang sudah memiliki Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sebagai pembeli rumah pertama. Kini aturan itu dihapus, sehingga akan lebih banyak orang yang bisa menerima insentif sebagai pembeli rumah pertama.