Beijing Izinkan Layanan AI Generatif, Ernie Bot Rilis Hari Ini
News
31 August 2023 18:40
Zheping Huang, Jane Zhang and Sarah Zheng-Bloomberg News
Bloomberg, Pemerintah China telah memberi izin layanan terhadap beberapa perusahaan teknologi untuk kecerdasan buatan atau (artificial intelligence/AI) atau AI generatif, termasuk di dalamnya Baidu Inc. dan SenseTime Group Inc.
Persetujuan ini jadi bentuk upaya pemerintah dalam menyajikan persaingan terbuka dengan perusahaan sejenis asal AS seperti OpenAI Inc. dan Microsoft Corp.
Regulator yang diwakili The Cyberspace Administration of China (CAC) telah memberi ‘cap’ kepada beberapa perusahaan yang terus mengembangkan teknologi AI, termasuk di dalamnya ada nama-nama besar ataupun perusahaan startup.
Baidu dan SenseTime salah dua yang persetujuan dari pengawas internet terkemuka di Beijing ini. Atas putusan ini saham Baidu menguat 4,8% di bursa Hong Kong.