Logo Bloomberg Technoz

Hong Kong Bersiap Dilanda Topan Saola, Bisa Ganggu Pasar Saham

News
31 August 2023 10:20

Ilustrasi pasar keuangan atau bursa saham Hong Kong. (dok Bloomberg)
Ilustrasi pasar keuangan atau bursa saham Hong Kong. (dok Bloomberg)

Richard Frost - Bloomberg News

Bloomberg, Hong Kong mengeluarkan peringatan bahwa kota ini, termasuk pasar saham senilai US$5 triliun, mungkin akan ditutup pada Jumat (01/09/2023) akibat Topan Super Saola. Topan ini mendekat ke Hong Kong setelah melanda Filipina bagian utara.

Badan meteorologi setempat mengatakan akan meningkatkan sinyal badai ke No. 3, level kedua terendah, pada pukul 5 sore, Kamis dan mungkin akan menaikkan peringatan satu level pada Jumat ke No. 8. Pada level ini, sekolah-sekolah akan ditutup dan sebagian besar transportasi publik berhenti beroperasi.

Saola berpotensi menjadi topan terkuat yang menghantam Hong Kong sejak Mangkhut lima tahun lalu. Sebelumnya, topan ini memaksa lebih dari 69.000 orang di Filipina untuk mengungsi dan menyebabkan pembatalan lebih dari belasan penerbangan di Taiwan.

Jika sinyal No. 8 dinaikkan antara pukul 7 pagi dan 3:45 sore pada Jumat, ini akan menjadi kali kedua tahun ini badai mengganggu pasar saham di kota ini. China daratan telah mengeluarkan peringatan topan tertinggi pada pukul 6 pagi.