PGAS Tergelincir Usai Pemerintah Tolak Usulan Kenaikan Harga Gas
Muhammad Julian Fadli
30 August 2023 13:28
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) turun 45 poin atau setara 3,08% ke level Rp1.415/saham hingga penutupan sesi I siang ini, Rabu (30/8/2023).
Penurunan terjadi berbarengan dengan keputusan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang menolak rencana PGAS menaikkan harga gas untuk industri tertentu.
Harga saham PGAS sejak pembukaan pagi tadi juga sempat menyentuh level terendah di Rp1.410/saham. Adapun level perdagangan tertinggi hari ini ada di level Rp1.460/saham.
Pergerakan itu tercapai usai sebanyak 77,47 juta saham ditransaksikan senilai Rp111,22 miliar. Adapun frekuensi yang terjadi sebesar 7.673 kali.
Pergerakan harga saham PGAS sepanjang hari ini seiring dengan penolakan Kementerian ESDM atas rencana menyesuaikan harga gas untuk industri di luar pelanggan harga gas bumi tertentu (non-HGBT).