G-7 Tinjau Sanksi Bisnis China, Iran, Korut karena Bantu Rusia
News
09 February 2023 08:23
Bloomberg Technoz, Jakarta - Negara-negara anggota G-7 tengah mendiskusikan soal kemungkinan memberi sanksi kepada perusahaan di China, Iran, dan Korea Utara yang mereka yakini membantu militer Rusia dengan memberi suku cadang dan teknologi.
Mengutip dari Bloomberg News, menurut sumber yang mengetahui perihal ini, tujuan dari rencana ini adalah untuk mengoordinasikan paket sanksi pada 24 Februari mendatang, yang menandai satu tahun invasi Rusia ke Ukraina.
Namun demikian, diskusi masih dalam tahap formatif, dan tindakan yang diambil oleh masing-masing negara G-7 mungkin tidak sama. Perusahaan yang mungkin masuk juga masih dibicarakan.
Juru bicara Dewan Keamanan Nasional Amerika Serikat (AS) menolak berkomentar.
AS sebelumnya dilaporkan telah menyampaikan kepada China tentang kecurigaan mengenai dukungan peralatan tidak mematikan untuk Rusia. Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken tadinya akan menyinggung masalah tersebut dalam kunjungan ke Beijing yang ditunda setelah insiden balon mata-mata China terlihat melintasi AS.