“Semua ini sejalan dengan tema Indonesia dalam kepemimpinan ASEAN, yaitu ‘ASEAN Matters: Epicentrum of Growth,” ujarnya.
Indonesia kata dia juga ingin menjadikan Indo-Pasifik sebagai kawasan aman dan damai. Untuk mencapai tujuan ini, Indonesia akan memimpin negara-negara anggota mempromosikan ASEAN Outlook on the Indo-Pacific (AOIP) kepada mitra-mitra ASEAN saat KTT nanti.
Retno menegaskan, selama kepemimpinan Indonesia dalam KTT ini, pihaknya juga memulai inisiatif ASEAN Indo-Pacific Forum yang akan diselenggarakan bersamaan dengan KTT ke-43 ASEAN. ASEAN Indo-Pacific Forum menjadi isu yang sangat penting mengingat makin meningkatnya persaingan Barat dengan China di kawasan Asia Pasifik termasuk ketegangan di Laut China Selatan.
(ezr)
No more pages