Logo Bloomberg Technoz

Semua Harga Pangan Naik Awal Pekan Ini, Beras Sentuh Rp14.190/Kg

Elisa Valenta
29 August 2023 09:55

Transaksi di Pasar Tradisional (Dok. Unsplash)
Transaksi di Pasar Tradisional (Dok. Unsplash)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Semua harga pangan terpantau naik pada awal pekan ini, Selasa (29/8/2023).

Berdasarkan pantauan di Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas) pada pukul 08.48 WIB, seluruh komoditas pangan di pedagang eceran mengalami kenaikan pada hari ini, termasuk beras dan cabai. 

Sebanyak 20 komoditas yang mengalami kenaikan harian di antaranya adalah beras premium yang naik Rp310 menjadi Rp14.190/kg (2,23%), beras medium naik Rp190 menjadi Rp12.400/kg (1,56%), kedelai biji kering impor naik Rp240 menjadi Rp13.170/kg (1,86%), bawang merah naik Rp630 menjadi Rp27.310 (2,36%) dan bawang putih bonggol naik Rp630 menjadi Rp39.100/kg (1,64%). 

Cabai merah keriting juga terpantau naik Rp1.230 menjadi Rp44.680/kg (2,83%), cabai rawit merah naik Rp1.910 menjadi Rp42.800/kg (4,67%), daging sapi murni naik Rp1.470 menjadi Rp136.220/kg (1,09%), daging ayam ras naik Rp770 menjadi Rp36.230/kg (2,17%), telur ayam ras naik Rp720 menjadi Rp30.500/kg (2,42%), gula konsumsi naik Rp220 menjadi Rp14.970/kg (1,49%), minyak goreng kemasan sederhana naik Rp330 menjadi Rp17.900/liter (1,88%), minyak goreng curah juga naik Rp170 menjadi Rp14.860 (1,16%). 

Kelompok komoditas tepung juga mengalami kenaikan. Tepung terigu curah naik Rp210 menjadi Rp11.210/kg (1,91%), dan tepung terigu kemasan (noncurah) naik Rp210 menjadi Rp13.890 (1,54%). Sementara itu Jagung Tk Peternak naik Rp70 menjadi Rp6.640/kg (1,07%).