Logo Bloomberg Technoz

Sejumlah saham-saham barang baku yang menjadi pendorong kenaikan IHSG, PT Central Omega Resources Tbk (DKFT) yang melesat 11,54%, dan saham PT Barito Pacific Tbk (BRPT) yang naik 6,79%, dan saham PT Kirana Megatara Tbk (KMTR) yang menguat 6,61%.

Senada, saham energi juga naik mendukung penguatan IHSG, PT Logindo Samudramakmur Tbk (LEAD) meroket 7,81%, PT Prima Andalan Mandiri Tbk (MCOL) melesat naik 5,84%. PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) menguat 4,25%.

Bank Indonesia (BI) melaporkan jumlah uang beredar pada Juli berhasil mengalami kenaikan. Salah satunya dipengaruhi oleh perbaikan penyaluran kredit perbankan.

Senin (28/8/2023), jumlah uang beredar dalam arti luas (M2) pada Juli tercatat Rp8.350,5 triliun. Naik 6,4% yoy. Pertumbuhan ini lebih tinggi dibandingkan Juni kemarin mencapai 6,1% yoy.

Pertumbuhan uang beredar juga ditopang oleh perbaikan pertumbuhan penyaluran kredit perbankan. Adapun pada Juli, kredit tumbuh 8,5% yoy, lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya 7,8% yoy.

Adapun kinerja bursa di Asia siang hari ini kompak bergerak menguat. Indeks Shanghai Composite terapresiasi 1,70%, indeks Nikkei 225 naik 1,65%, indeks Hang Seng Hong Kong meroket 1,45%, indeks Strait Times Singapore menguat 1,05% dan indeks Kospi menguat 0,66%.

(fad)

No more pages