Simak Rekayasa Lalu Lintas di 29 Jalan Selama KTT ASEAN
Fransisco Rosarians Enga Geken
27 August 2023 21:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dan Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya akan menerapkan manajemen rekayasa lalu lintas pada 29 ruas jalan yang akan menjadi akses acara Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN. Rekayasa lalu lintas ini akan berlangsung pada 5-7 September mendatang.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, para delegasi akan menginap di 18 hotel Jakarta untuk mengikuti rangkaian acara yang tersebar di lima lokasi. Rencananya, kegiatan KTT ASEAN akan berlangsung di Istana Negara, Hotel St. Regis, Kantor Sekretariat ASEAN, Jakarta Convention Center (JCC), dan Plataran Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK).
Rekayasa lalu lintas selama KTT ASEAN akan menerapkan sistem buka-tutup jalan secara situasional atau saat kendaraan delegasi melintas. Selain itu, penutupan sementara dalam durasi dua jam pada waktu dan hari tertentu.
Rekayasa Lalu Lintas di 29 Jalan Selama KTT ASEAN
1. Jalan Jenderal Sudirman