Logo Bloomberg Technoz

China Potong Pajak Perdagangan Saham hingga 50%

News
27 August 2023 20:30

Bendera China (Sumber: Bloomberg)
Bendera China (Sumber: Bloomberg)

Charlotte Yang - Bloomberg News

Bloomberg, Pemerintah China untuk pertama kalinya kembali menurunkan pajak pada perdagangan saham, sejak 2008. Kebijakan ini menjadi tanda upaya besar pemerintah untuk menggenjot kepercayaan masyarakat pada pasar ekuitas terbesar kedua di dunia tersebut. 

Pemerintah China rencananya akan memangkas pajak dibebankan pada perdagangan saham hingga setengah, mulai Senin (28/8/2023). Bursa Tiongkok pun tengah mengantisipasi rencana pengurangan pajak tersebut sejak Beijing berjanji untuk "menyegarkan pasar modal dan meningkatkan kepercayaan investor", bulan lalu.

Pengurangan pajak ini berpotensi memicu reli spontan di pasar ekuitas Tiongkok hingga US$9,6 triliun. Kebijakan ini menjadi keuntungan bagi para pialang dan para hedge fund kuantitatif yang kerap menggunakan strategi trading cepat.