Logo Bloomberg Technoz

Presiden Belarusia Dua Kali Warning Soal Keselamatan Bos Wagner

News
27 August 2023 08:00

Yevgeny Prigozhin, pemimpin kelompok Grup Wagner (Sumber: Bloomberg)
Yevgeny Prigozhin, pemimpin kelompok Grup Wagner (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Belarusia Alexander Lukashenko mengungkapkan bahwa ia pernah mendapatkan informasi soal rencana pembunuhan terhadap Yevgeny Prigozhin, bos tentara bayaran Rusia Wagner Group, demikian dilaporkan oleh BelTA.

Lukashenko mengatakan hal itu terjadi pada awal tahun dan ia segera meneruskan info itu ke Moskow.

"Ketika kami terbang ke UEA beberapa waktu lalu, saya mendapatkan informasi serius dari sumber paling dalam mengenai rencana upaya pembunuhan terhadap Yevgeny Prigozhin. Dalam waktu dua jam - sesuai perintah saya - kami menemui duta besar Rusia untuk UEA, memanggilnya, dan memberikan kode telegram ke Kremlin, untuk [Presiden Rusia Vladimir] Putin dan [Direktur Federal Security Services/FSB Rusia Alexander] Bortnikov, tentang rencana upaya pembunuhan tersebut," kata Lukashenko dikutip dari BelTA.

Lukashenko kemudian menghubungi Prigozhin untuk memastikan apakah ia telah menerima informasi tersebut. Prigozhin menjawab bahwa presiden Rusia telah memperingatkannya tentang upaya pembunuhan itu.

Lukashenko terpantau berada di UEA antara tanggal 25 dan 30 Januari. Pada 30 Januari, ia berkunjung ke Zimbabwe, dan pada 1 Februari, ia kembali tiba di ibu kota UEA, Abu Dhabi.