REI: Pemulihan Properti RI Capai 75%, Ditopang Sektor Perumahan
Dovana Hasiana
25 August 2023 17:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Sektor properti di Indonesia diklaim masih menggeliat. Pemulihan di sektor properti pascapandemi berada di angka 70-75%. Walaupun belum sepenuhnya pulih, kondisi tersebut masih jauh lebih baik dibandingkan kondisi properti di negara lain.
Ketua Umum Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI), Joko Suranto mengatakan pemulihan yang berada pada kisaran 70-75% ditopang oleh sektor perumahan, khususnya rumah tapak (landed house).
“Kondisi properti Indonesia saat ini sudah positif, masih positif. Hanya saja memang belum membaik seperti sebelum pandemi. Kalau kondisi rill baru 70-75%. Ibaratnya, sebelum pandemi itu 100%, saat ini recovery baru di sekitar itu, tapi sudah positif lah,” ujar Joko saat dihubungi Bloomberg Technoz, Jumat (25/8/2023).
Dibandingkan dengan kantor dan apartemen yang termasuk ke dalam kategori bangunan struktur tinggi (high rise building), perumahan seperti rumah tapak merupakan sektor yang mengalami pemulihan paling cepat.
Joko menyebut setidaknya terdapat dua faktor yang mendorong pemulihan sektor perumahan. Pertama, permintaan rumah di Indonesia yang tinggi, yakni backlog mencapai 12,1 juta. Selain itu, Joko juga mengutip data dari Badan Pusat Statistik (BPS) bahwa terdapat 800 ribu pernikahan di Indonesia setiap tahunnya. Sehingga pasar untuk sektor perumahan masih sangat terbuka.