Logo Bloomberg Technoz

Siap-siap, Harga Gandum Bakal Makin Mahal

Hidayat Setiaji
25 August 2023 09:50

Ilustrasi gandum (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi gandum (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga gandum bergerak naik pada perdagangan pagi ini. Konflik Rusia-Ukraina masih menjadi faktor penentu pergerakan harga komoditas tersebut.

Pada Jumat (25/8/2023) pukul 07:52 WIB, kontrak futures gandum di Chicago Board of Trade dibanderol US$ 6,07/gantang. Naik 0,61% dibandingkan hari sebelumnya.

Dalam sepekan terakhir, harga gandum naik 2,43% secara point-to-point. Namun selama sebulan ke belakang, harga jatuh 20,58%.

Pekan ini, Rusia kembali melancarkan serangan ke Sungai Danube, yang menjadi jalur pengiriman biji-bijian Ukraina. Mengutip Bloomberg News, pesawat nir-awak (drone) Rusia kembali menyerang prasarana di dekat Sungai Danube. Serangan ini menghambat ekspor dari Ukraina, karena sekarang pelabuhan di Laut Hitam sudah ditutup.

Terminal biji-bijian di pelabuhan Izmail rusak akibat serangan ini. Akibatnya, ekspor Ukraina bisa berkurang 15%.