Suku Bunga AS Dekati Puncak, Tapi Pejabat Fed Masih Beda Pendapat
News
25 August 2023 08:00
Jonnelle Marte - Bloomberg News
Bloomberg, Para pejabat The Federal Reserve memberi isyarat bahwa mereka mungkin hampir selesai dengan kenaikan suku bunga. Namun, ada dari mereka tidak menutup kemungkinan kenaikan lebih lanjut hingga inflasi jelas menunjukkan tren penurunan.
"Kami mungkin memerlukan kenaikan tambahan, dan kita mungkin sangat dekat dengan posisi di mana kita bisa bertahan untuk waktu yang cukup lama," kata Gubernur Fed Boston, Susan Collins, Kamis (24/08/2023) saat wawancara dengan Yahoo! Finance jelang simposium kebijakan ekonomi tahunan Fed Kansas City di Jackson Hole, Wyoming.
"Saya pikir sangat mungkin kita perlu bertahan untuk waktu yang cukup lama, tetapi di mana puncaknya, saya tidak akan memberi sinyal saat ini," kata Collins, yang tidak memiliki hak suara dalam keputusan kebijakan tahun ini. "Kita mungkin sudaj dekat, tetapi kita mungkin perlu lanjutkan kenaikan sedikit.”
Collins kepada beberapa media pada Kamis mengatakan ekonomi AS belum melambat cukup untuk menempatkan inflasi pada lintasan penurunan yang berkelanjutan, yang menunjukkan the Fed mungkin perlu menaikkan suku bunga lebih lanjut. Dia juga mengatakan bahwa ia termasuk di antara pembuat kebijakan yang mengantisipasi satu kenaikan suku bunga lagi tahun ini.