Logo Bloomberg Technoz

Tidak Hanya untuk Covid-19, Penggunaan ASEAN Fund akan Diperluas

Mis Fransiska Dewi
24 August 2023 13:15

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Kesehatan Budi G. Sadikin memberikan keterangan pers di sela acara ASEAN Summit 2023 (Dok. Youtube)
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Kesehatan Budi G. Sadikin memberikan keterangan pers di sela acara ASEAN Summit 2023 (Dok. Youtube)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Setelah berhasil menginisiasi Pandemic Fund Global dalam kegiatan presidensi G20 pada 2022 lalu, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) berencana untuk membuat hal yang sama di tingkat negara anggota ASEAN.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, tantangan di bidang kesehatan dan ekonomi imbas Pandemi Covid-19 turut mendorong para negara anggota ASEAN siaga guna mengantisipasi pandemi jenis lainnya di masa yang akan datang. 

“Kami menegaskan kembali perlunya membangun momentum untuk pemulihan yang kuat dan berkelanjutan. Selain itu juga berfokus pada penerapan mekanisme dan strategi untuk mengoptimalkan sumber daya regional dengan upaya global,” kata Sri Mulyani dalam konferensi pers ASEAN Finance and Health Ministers Meeting di Jakarta, Kamis (24/8/2023)

Sri Mulyani menyebut bahwa negara anggota ASEAN sepakat untuk meningkatkan kapasitas untuk kesiapsiagaan, pencegahan, dan penanggulangan pandemi (PPR) yang disebabkan oleh penyakit menular yang kemungkinan muncul kembali. Selain itu, para negara anggota ASEAN juga berkomitmen untuk meningkatkan investasi nasional untuk kesehatan dan menjajaki pembiayaan inovatif lainnya dengan mitra internasional. 

“Kami juga menegaskan kembali komitmen kami untuk memperkuat arsitektur kesehatan regional pasca Covid-19. Kesepuluh negara anggota ASEAN termasuk Indonesia berkontribusi pada dana ini, termasuk pendanaan yang disumbangkan oleh dana ASEAN Plus Three,” ujarnya.