Logo Bloomberg Technoz

Hambat Upaya OPEC+, Iran Akan Naikkan Produksi Minyak

News
23 August 2023 06:45

Ilustrasi Bendera Iran (Sumber: Ali Mohammadi/Bloomberg)
Ilustrasi Bendera Iran (Sumber: Ali Mohammadi/Bloomberg)

Anthony Di Paola - Bloomberg News

Bloomberg, Iran berencana untuk terus menaikkan produksi minyak seiring dengan peningkatan diplomasi diam-diam dengan AS yang tampaknya mengurangi tekanan pada negara Timur Tengah tersebut.

Republik Islam ini berharap meningkatkan produksi hingga 3,4 juta barel per hari pada akhir musim panas, menurut Menteri Perminyakan, Javad Owji. Hal tersebut akan mendekatkan produksi ke batas kapasitas Iran sebesar 3,8 juta barel per hari. 

Negara tersebut telah meningkatkan produksi sekitar 50% selama dua tahun terakhir, demikian menurut komentar yang diberikan Owji kepada komite energi parlemen Iran yang dilaporkan oleh layanan berita kementerian, Shana.

Pernyataan Owji ini muncul di tengah upaya diplomasi antara AS dan Iran yang meningkatkan spekulasi apakah aspek kesepakatan nuklir yang ditinggalkan oleh mantan Presiden Donald Trump pada 2018 bisa dihidupkan kembali