Logo Bloomberg Technoz

"Investigasi bisa jadi akan dilakukan. Tapi pada intinya seluruh jaringan AHASS sudah diinstruksikan merespons dengan baik keluhan akan hal itu (eSAF). Tak cuma soal eSAF. Semua komponen," kata Direktur Marketing AHM Octavianus Dwi Putro kepada Bloomberg Technoz belum lama ini.

Adapun pada Selasa (22/8/2023), Astra International (ASII) yang merupakan pemegang saham utama dari perusahaan AHM sebagai pabrikan perakitan sepeda motor Honda, tengah bergerak menguat 75 poin atau setara 1,15% menuju level Rp6.550/saham. Setelah ditransaksikan sebanyak 4.631 kali. Volume transaksi mencapai 17,42 juta saham, dengan nilai transaksi Rp17,42 miliar.

Pergerakan Saham ASII dalam 5 Hari Perdagangan (Bloomberg)

Namun, semenjak kasus tersebut viral atau dalam 5 hari perdagangan saham ASII tercatat drop mencapai 3,68% dengan level terendahnya pada harga Rp6.475/saham. Sepanjang Agustus saham ASII telah kehilangan 300 poin atau terkontraksi mencapai 4,38%.

Sementara entitas asosiasi dari perusahaan Astra adalah Astra Otoparts (AUTO) juga bergerak di zona merah dalam 5 hari perdagangan terakhir, dengan membukukan pelemahan 10,36% menuju level Rp3.030/saham. 

(fad)

No more pages