Logo Bloomberg Technoz

Wacana Dipasangkan dengan Ganjar Muncul, Jubir Anies Menyambut

Ezra Sihite
22 August 2023 14:25

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Kamis (3/8/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Kamis (3/8/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Juru bicara (jubir) bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan, Surya Tjandra menanggapi wacana yang muncul seandaianya Anies Baswedan bisa dipasangkan dengan Ganjar Pranowo, bakal capres dari PDIP tersebut. Dia mengatakan ide tersebut sangat baik.

"Ini ide yang amat sangat bagus, dan kami menghargai kebesaran hati pak Said Abdullah yang tampaknya lebih mempertimbangkan kepastian pembangunan ke depan dalam situasi politik yang stabil," kata Surya Tjandra melalui keterangannya kepada Bloomberg Technoz, Selasa (22/8/2023).

Hal itu dia sampaikan pascapernyataan Ketua DPP Bidang Ekonomi Said Abdullah yang mengandaikan apabila Ganjar dan Anies jadi satu kekuatan.

Surya yang juga mantan Wakil Menteri Agraria Tata Ruang/BPN itu mengatakan, Anies dan Ganjar memang figur-figur muda yang kepemimpinannya dibutuhkan pada saat ini. 

"Kalau digabungkan kami yakin keduanya akan bisa bahu membahu menghadapi dan mengatasinya hingga tuntas," lanjut dia.