Logo Bloomberg Technoz

Selain itu, BI bekerjasama dengan pemerintah untuk meredam inflasi pada sektor pangan melalui tim pengendalian inflasi. Lebih lanjut, BI menerapkan berbagai kebijakan untuk menangani inflasi.

Berdasarkan pengalaman Perry, ia menegaskan bahwa instrumen suku bunga tidak selalu dapat secara cepat meredakan inflasi. Perry mengilustrasikan situasi yang terjadi di Amerika Serikat (AS) dan Eropa.

"AS berusaha melawan inflasi hanya dengan mengandalkan satu instrumen, yakni suku bunga. Namun, kenyataannya, hal ini memerlukan waktu yang lama dan berakhir dengan resesi ekonomi. Eropa juga mengalami hal yang sama, dengan tingkat inflasi yang sangat tinggi," Perry menjelaskan.

"Kenapa harus terpaku pada satu instrumen suku bunga dalam mengatasi berbagai masalah? Ini tidaklah cukup," tegasnya.

(evs)

No more pages